Sandiaga Resmikan OK OCE Mart Pertama Di Jakarta

Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menghadiri peresmian OK OCE Mart di Cikajang, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu sore (1/4).

JAKARTA - Cawagub DKI Jakarta, Sandiaga Uno meresmikan OK OCE Mart pertama di Jakarta. OK OCE Mart ini merupakan inisiasi Alex Asmasoebrata, Lilis, dan berbagai simpul relawan Agus-Sylvi serta Anies-Sandi. OK OCE Mart pertama yang dibangun dari bekas kontainer.

"Dengan mengucapkan bismillahir rahmanir rahim, dengan izin dan rahmat Allah Yang Maha Kuasa, Saya meresmikan OK OCE Mart yang petama dari seluruh OK OCE Mart yang akan ada di Jakarta," kata Sandi di Posko ASA Center, Jalan Cikajang, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (1/4).

Selain menjual barang kebutuhan sehari-hari, Mantan Ketua HIPMI ini menyatakan OK OCE Mart akan memasarkan produk dari pengusaha yang terjaring OK OCE. Sandi berharap OK OCE Mart dapat dibangun di 44 titik kecamatan di Jakarta sehingga ekonomi rakyat bisa tumbuh bersama.

"(OK OCE Mart) ini bentuk realisasi, ini kreasi bagaimana partisipasi masyarkaat dapat berkolaborasi. Kita bisa membangun jaringan dan usaha, bagaimana lapangan kerja bisa tumbuh ke depan," ujar Sandi dalam sambutannya

Pengusaha sukses lalu berbelanja makanan ringan hasil produk pengusaha OK OCE di OK OCE Mart. "Ini saya beli snack keriping singkong dan kacang untuk dimakan selama perjalanan. OK OCE Mart adalah hasil kolaborasi bersama, iuran bersama dan kebermanfaatannya semoga bisa dinikmati oleh warga Jakarta," tutur Sandi. (NG)

ANIES-SANDI MEDIA CENTER